Apa Penyebab Terkena Sakit Flu?

Flu adalah sakit yang menyerang saluran pernafasan dan mengganggu lubang hidung. Influenza yang sering di sebut flu ternyata diakibatkan oleh serangan virus influenza. Jika Anda terkena penyakit ini pasti lubang hidung Anda akan tersumbat dan tidak bisa bernafas dengan lancar. Lalu apa penyebab terkena sakit flu yang lebih detailnya?. Kenapa tubuh kita sampai bisa terserang virus influenza? Berikut adalah penjelasan dari saya.

Beberapa penyebab yang membuat tubuh Anda terserang virus influenza:

  1. Tubuh dengan daya tahan yang menurun

  2. Sakit radang yang berlebihan sehingga virus influenza juga dapat menyerang dengan mudah

  3. Lingkungan atau tempat tinggal yang kotor dan berdebu membuat virus mudah menyerang tubuh

  4. Mandi terlalu larut malam serta menggunakan air dingin

  5. Cuaca dingin yang membuat daya tahan tubuh Anda lemah

  6. Pemakaian AC kamar yang terlalu dingin juga membuat daya tahan tubuh lemah


Untuk menghindari penyakit flu intinya adalah menjaga daya tahan tubuh Anda. Jika daya tahan tubuh Anda baik, maka virus tidak akan mudah membuat tubuh kita sakit. Sekian artikel kesehatan kali ini, semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda :)

Apa Penyebab Terkena Sakit Flu
Previous
Next Post »