Cara Menghilangkan Logo Trial Wikitude Android & IOS

Wikitude adalah perusahaan terkenal yang mempelopori sebuah teknologi baru yang bernama augmented reality (AR). Wikitude mengijinkan para developer untuk mendownload AR SDK dan Wikitude Studio secara gratis / berbayar, dan memungkinkan ribuan aplikasi, merek, lembaga, pengembang dan penggemar AR untuk mencapai tujuan proyek mereka. Dengan puluhan ribu rekening pengembang dan aplikasi AR diterbitkan, Wikitude adalah platform teknologi AR global terkemuka. Perusahaan memimpin standardisasi teknologi AR internasional sebagai bagian dari Open Geospatial Consortium (OGC). Wikitude® adalah merek dagang terdaftar dari Wikitude GmbH. Situs resmi wikitude yaitu www.wikitude.com.

Nah kali ini saya akan berbagi cara agar teman-teman bisa mengembangkan aplikasi AR tanpa ada gangguan tampilan splash screen wikitude dan block logo "Trial" pada aplikasi yang teman-teman buat.

Wikitude menyediakan SDK AR yang bisa digunakan secara gratis oleh para pengembang aplikasi AR, namun sayangnya SDK yang gratis ini tidak bisa digunakan secara maksimal oleh para pengembang aplikasi untuk menyempurnakan Aplikasi yang telah dibuat. Seperti yang sudah saya alami adalah ketika saya membuat sebuah aplikasi untuk Tugas Akhir (TA) yang memanfaatkan teknologi AR dengan menggunakan Free SDK AR dari wikitude, saya malahan mendapat kendala setelah berhasil menyelesaikan setengah dari projek yang saya buat. Kendala utamanya adalah ketika menggunakan fitur POI (Point of Interest) yang menggunakan kamera untuk menangkap dan menampilkan objek malahan tertutup oleh sebuah logo "Trial" dari wikitude. Dan sebelum menampilkan kamera, ada sebuah splash screen yang tampil sebelum layout kamera muncul. Nah setelah saya cari-cari cara diinternet begitu lama, ternyata tidak ada solusi yang baik / bagus. Solusi untuk "Cara Menghilangkan Logo Trial Wikitude Android & IOS" memang ada, namun ini sangat mengecewakan, karena solusinya yaitu harus membeli SDK AR dari wikitude yang harganya 6 juta rupiah (itu saja yang basic / standar). Setelah saya pikir-pikir karena ini demi skripshit yang harus saya selesaikan tahun ini, maka saya putuskan untuk membeli SDK yang harganya sangat mahal (menurut saya) ini.

Nah itulah satu-satunya cara yang bisa saya bagikan untuk teman-teman pengembang aplikasi AR yang menggunakan SDK AR dari wikitude untuk "Menghilangkan Logo Trial Wikitude Android & IOS". Memang saya awalnya ingin mencari cara atau crack (mungkin) yang bisa menghilangkan logo trial yang memblokir layar kamera AR saya hehe. Namun karena solusinya hanya itu, maka saya terpaka membeli T.T. Sekian tutorial Android yang menyedihkan ini, semoga dapat membantu teman" sekalian :). Lihat solusinya disini!

#AR #Augmented #Reality #Android #IOS #Developers
Previous
Next Post »

1 komentar:

Write komentar
walle
AUTHOR
12 September 2019 pukul 23.43 delete

bagi lisensinya. plis om

Reply
avatar